Cara Install Windows 7 dari HDD External
Tutorial instalasi Windows memang kadang sangat dibutuhkan. Terutama untuk tutorial instalasi Windows yang menggunakan media selain CD/DVD ROM. Kerena dengan menggunakan media selain CD/DVD ROM, proses mempersiapkan alat dan bahan akan menjadi lebih sulit. Jika pada kesempatan yang lalu banyak dibahas cara install Windows 7 menggunakan CD/DVD ROM maupun flashdisk, maka kali ini sobatpc.com akan sharing Cara Install Windows 7 dari HDD External.
Langsung saja, berikut urutan yang bisa anda coba untuk memulai proses instalasi Windows 7 menggunakan HDD External atau harddisk eksternal :
- Silahkan copy semua isi DVD installer windows ke dalam HDD eksternal (copy ke root, jangan dimasukan ke folder)
- Setelah dicopy semua, rename file “bootmgr” di HDD eksternal jadi “ntldr”.
- Buka ctrl panel->administrative tools-> computer management->disk management, arahkan ke partisi HDD eksternal . klik kanan pilih “mark partition as active”
- Restart komputer dan masuk ke BIOS.
- Arahkan bios untuk first booting dari HDD eksternal , setelah itu tu save dan exit aja.
- Setelah itu komputer akan boot dr HDD eksternal anda dan instalasi windows pun mulai.
- Install seperti biasa anda menginstall windows dari CD/DVD.
- (kalau instalasi windows sudah sampai tahap restart, segera ganti setting bios untuk first boot device dari HDD PC anda, jangan ke HDD eksternal lagi, dan HDD eksternalnya jangan dicabut dulu)
- Instalasi pun akan berlanjut, silahkan tunggu aja. (Kalau misalkan instalasi windows menanyakan source, browse saja ke HDD eksternal)
- Lanjutkan instalasi sampai selesai, beres deh.
Demikian tutorial singkat yang bisa
sobatpc.com sharing kali ini, semoga bisa memberikan manfaat bagi
pengunjung semua, terima kasih.
sumber : http://www.kaskus.us/showpost.php?p=414362740&postcount=4538
0 komentar:
Posting Komentar